Care

Memberikan pelayanan paripurna berbasis pada perkembangan ilmu kedokteran sekaligus menjadikan rumah sakit sebagai pusat pendidikan dan penelitian ilmu kedokteran itu sendiri.

Commitment

Memberikan pelayanan sesuai standar keselamatan pasien, serta komitmen pada standar profesi dan standar pelayanan kedokteran, baik pelayanan kesehatan, proses pendidikan, maupun penelitian.

Conscience

Hubungan kerja  tanpa  memandang strata atau kedudukan, memberikan perhatian, empati, kenyamanan, dan komunikasi serta melakukan tindakan dengan rasa berbagi dan berbasis pada prinsip kebersamaan dalam pelayanan.

About Us

Rumah Sakit UNS adalah rumah sakit yang mempunyai fungsi sebagai tempat pendidikan, penelitian, dan pelayanan kesehatan secara terpadu dalam bidang pendidikan kedokteran dan / atau kedokteran gigi, pendidikan berkelanjutan, dan pendidikan kesehatan lainnya secara multiprofesi.

Merupakan rumah sakit dengan tipe pelayanan A, B dan C, memiliki 200 kamar, dan di tahap awal membuka layanan rawat inap dengan kapasitas 60 pasien, yang akan ditambah kapasitasnya seiring dengan ketersediaan sumber daya pendukung pelayanan. Sebanyak 10 poliklinik spesialis mulai beroperasi pada tahap ini. Selain itu, juga dibuka fasilitas Instalasi Gawat Darurat beserta Laboratorium yang buka selama 24 jam.

Berita Seputar RS UNS

Menyajikan informasi dan berita terkini seputar Rumah Sakit UNS

Artikel Kesehatan

Artikel terkini seputar dunia kesehatan dan rumah sakit